PKBM Citapen Subang Launching Program Layanan Pendidikan Masyarakat Tepat di Hari Pahlawan 2020
Subang, Dalam suasana perayaan Hari Pahlawan Nasional, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Citapen Subang meluncurkan program Layanan Pendidikan Masyarakat dengan mengangkat tema PAHLAWANKU SEPANJANG MASA, Selasa (10/11/2020).
Menurut Ketua PKBM Citapen Subang Beti Nurbaeti SE, tema PAHLAWANKU SEPANJANG MASA sengaja dipilih selain untuk mengenang para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan juga untuk memaju rasa patriotisme dalam mengisi kemerdekaan saat ini.
Lanjut Beti, kalau dulu pahlawan indentik dengan perjuangan melawan penjajah untuk mengantarkan Indonesia pada kemerdekaan. Di era masa kini, makna pahlawan bisa dipahami dari berbagai pengertian.
Mereka yang menjadi sosok panutan dan membawa perubahan serta memberikan kontribusi positif dalam berbagai sisi. Baik segi pendidikan, ekonomi, sosial budaya, seni, politik bahkan pariwisata dengan lingkup lokal hingga internasional.
Hari Pahlawan kita maknai kisah perjuangan rakyat Indonesia sebelum dan pasca kemerdekaan. Kisah tersebut tak hanya menunjukkan sejarah negara, melainkan juga mengajarkan keteladanan kepada masyarakat, seperti kejujuran, kegigihan, pantang menyerah dan melakukan kewajiban dan memperjuangkan hak, papar ketua PKBM Citapen.
Kegiatan Launching Layanan Pendidikan Masyarakat ini dihadiri oleh Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Kabupaten Subang, Kasi Dikmas Kabupaten Subang, Ketua FK-PKBM Kabupaten Subang, Korwil Cambidik Kecamatan Purwadadi, Babinsa Kecamatan Purwadadi, Kepala Desa Purwadadi beserta jajarannya dan warga belajar PKBM Citapen Subang.
Dalam Kesempatan ini Ketua FK- PKBM Subang yang biasa dipanggil Mak menyampaikan untuk tetap menjaga kekompakan antar anggota PKBM dan memberikan inovasi di Pendidikan Masyarakat.
"Support Kepala Desa Purwadadi Al-Amin.S.Pd.I dengan adanya layanan pendidikan masyarakat PKBM Citapen Subang ini kiranya mampu memberikan pendidikan baik yang putus sekolah atau masyarakat kurang mampu secara ekonomi bisa memperoleh pendidikan sesuai dengan Undang-undang Dasar Republik Indonesia", ungkap Mak ketua FK-PKBM Subang
Kepala Bidang PAUD dan Dikmas kabupaten Subang Tatang Komara S.Pd. MS.I juga menyampaikan, dengan keberadaan PKBM Citapen Subang kiranya bisa mendobrak angka IPM Kabupaten Subang yang notabene angka putus sekolah dan drop out sangat tinggi di Kabupaten Subang.
Disela Kegiatan diberikannya seragam PKBM Citapen Subang oleh Kepala Bidang PAUD dan Dikmas Kabupaten Subang. Diakhir kegiatan peserta diajak makan bersama demi terjalinnya rasa kebersamaan dalam mewujudkan pendidikan masyarakat yang lebih baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar